Powered By Blogger

Rabu, 28 Juli 2010

KEGIATAN KEMAHASISWAAN
Universitas Stikubank (UNISBANK) Semarang berkewajiban mengatur terselenggaranya kegiatan kemahasiswaan, sehingga dapat meningkatkan motivasi dalam melaksanakan fungsi utamanya, yaitu belajar, dan diharapkan setelah menyelesaikan studinya dapat menjadi anggota masyarakat yang bijak, mandiri, kritis, produktif dan kreatif. Jenis Program Pengembangan kemahasiswaan mencakup 3 (tiga) hal, yaitu program pengembangan penalaran dan keilmuan; program pengembangan minat dan bakat mahasiswa; program dan upaya pengembangan kesejahteraan mahasiswa dan bakti sosial masyarakat.


Ketiga program pengembangan tersebut dijabarkan kedalam berbagai kegiatan yang meliputi antara lain :

a. Program Penalaran dan Keilmuan Mahasiswa :
adalah upaya untuk menanamkan sikap, memperluas wawasan ilmiah, memperkenalkan norma,etika, nilai dan tradisi akademik, meningkatkan minat, kemampuan meneliti, meningkatkan ketrampilan, membaca dan menulis ilmiah, pemahaman arah profesi, dan meningkatkan kerjasama dan rasa persatuan nasional. Kegiatan ini antara lain terdiri dari :
1. Forum akademik/pertemuan ilmiah
2. Lomba yang bernafaskan penalaran dan keilmuan
3. Kegiatan latihan ketrampilan manajemen mahasiswa
4. Pengembangan Ikatan Organisasi Mahasiswa sejenis dan Organisasi Mahasiswa Antar Kampus.

b. Program Pengembangan Minat dan Bakat :
adalah upaya untuk menyalurkan minat dan bakat, mengembangkan kemampuan berorganisasi dan kepemimpinan, menumbuhkan apresiasi dan kreatifitas, kecintaan pada budaya bangsa, bela negara serta kepedulian sosial. Kegiatan ini antara lain terdiri dari :
1. Olah raga
2. Kesenian
3. Penerbitan Pers Kampus
4. Pecinta alam

c. Program Pengembangan Kesejahteraan Mahasiswa dan Bakti Sosial Masyarakat
adalah upaya untuk membantu meningkatkan iman dan taqwa, kesejahteraan bagi mahasiswa yang kurang mampu dan berprestasi, serta pemberian beberapa fasilitas yang lain. Kegiatan ini antara lain terdiri dari :
1. Beasiswa
2. Kerohanian
3. Asuransi
4. Bakti Sosial Masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar